Beasiswa S2 Dalam Negeri Yang Banyak Diincar Para Mahasiswa
Melanjutkan studi ke jenjang S2 tentu membutuhkan biaya yang tidak murah. Kuliah di universitas besar di dalam negeri saja membutuhkan biaya yang cukup tinggi. Apalagi, untuk yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri. Biaya yang harus dikeluarkan bisa sampai ratusan juta Rupiah. Tak hanya harus menyiapkan biaya studi saja, namun biaya untuk kehidupan sehari-hari. Maka dari itu beasiswa S2 adalah solusinya.
Baca Juga : Pentingnya Test Minat Bakat Untuk Menentukan Jurusan Kuliah
Terdapat beberapa pihak seperti instansi pemerintah dan instansi luar negeri yang menyediakan beasiswa berupa bantuan finansial. Bagi kamu yang ingin melanjutkan studi ke jenjang S2, di artikel ini Kuncie akan membahas informasi terkait beasiswa S2 yang bisa kamu cermati.
Manfaat Beasiswa
Akan tetapi, tak hanya mahasiswa saja yang mendapatkan manfaat dari beasiswa, melainkan juga pemberinya. Ini dia beberapa manfaat dari hadirnya program beasiswa.
1. Keringanan biaya pendidikan
Tentu saja calon penerima beasiswa mendaftar dengan tujuan untuk mendapatkan bantuan biaya. Dengan memperoleh beasiswa, mahasiswa akan terbantu biaya pendidikan mereka, sehingga mereka bisa lebih fokus untuk belajar.
2. Mendapatkan relasi dan membuka peluang lebih besar
Biasanya penyedia beasiswa mengadakan acara seperti reuni di mana para alumni dan penerima beasiswa berkumpul di sana. Di acara inilah, penerima beasiswa bisa berkenalan dan berjejaring dengan alumni lainnya. Dengan demikian, program beasiswa bisa membuka peluang akan karier, info perkuliahan, dan juga peluang berbisnis di masa depan.
3. Membangun portofolio
Fungsi lain dari beasiswa untuk penerimanya adalah portofolio. Dengan mencantumkan beasiswa di portofolio, peluang untuk karier yang lebih baik tentu lebih besar. Hal ini dikarenakan, beasiswa mempu meningkatkan value di portofolio seseorang.
4. Mendukung kamu jadi mahasiswa berprestasi
Mendapatkan beasiswa tentu tidaklah mudah. Banyak persyaratan yang harus kamu miliki untuk memperoleh beasiswa, mulai dari skor IELTS atau TOEFL sampai minimum IPK. Maka dari itu, dengan mendapatkan beasiswa, kamu akan lebih bangga karena kamu termasuk mahasiswa berprestasi yang layak untuk mendapatkannya.
5. Lebih bersemangat lagi untuk belajar
Beasiswa akan membantumu untuk membiayai kebutuhan pendidikanmu. Bahkan, beberapa beasiswa juga turut membiayai kebutuhan sehari-harimu. Dengan ini, kamu akan lebih fokus dan bersemangat untuk belajar.
6. Menjadi talenta yang dicari perusahaan
Melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi tentu akan meningkatkan value-mu dan membuat kamu menjadi sumber daya manusia yang lebih berkualitas. Tentu perusahaan akan mencari talenta yang unggul agar mampu memajukan perusahaan.
7. Meningkatkan skill
Manfaat terakhir dari beasiswa adalah memberikan kesempatan untukmu mengembangkan skill secara lebih mendalam lagi mengenai suatu bidang. Perkembangan skill akan memperlebar juga kesempatanmu untuk meningkatkan kariermu.
Mahasiswa banyak minat untuk melanjutkan studi S2 melalui beasiswa. Bahkan program beasiswa Kuliah S2 di Indonesia banyak diminati, dikarenakan banyak universitas ternama yang ada di Indonesia bekerja sama dengan universitas di luar negeri.
1. Beasiswa LPDP
Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) merupakan salah satu beasiswa S2 dalam negeri tanpa syarat IPK. Ada beberapa jalur dalam memilih beasiswa LPDP, yakni beasiswa umum, beasiswa targeted group, dan beasiswa afirmasi.
Pembiayaan dari beasiswa LPDP cukup lengkap, yakni biaya kuliah, biaya hidup, biaya penelitian, biaya transportasi, dan asuransi kesehatan. Jika kamu ingin mencoba beasiswa ini, kamu bisa mempersiapkan dan menunggu pendaftarannya dibuka. Pendaftaran LPDP 2023 dibuka dalam 2 periode pada Februari sampai Maret dan Juli sampai Agustus.
2. Beasiswa Kominfo
Kementerian Komunikasi dan Informatika menyediakan beasiswa untuk mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang S2. Apabila kamu mendapatkan beasiswa ini, maka kamu akan mendapat dana sebesar Rp 1.500.000 untuk setiap bulannya sebagai biaya hidup. Selain biaya hidup, pembiayaan beasiswa Kominfo ini terdiri dari biaya kuliah sampai biaya penunjang akademik. Tetapi, jika kamu ingin mengikuti beasiswa ini, kamu perlu meminta izin atau rekomendasi dari pimpinan tempat kamu bekerja.
3. Beasiswa IsDB
Mahasiswa banyak minat untuk melanjutkan studi S2 melalui beasiswa. Bahkan program beasiswa Kuliah S2 di Indonesia banyak diminati, dikarenakan banyak universitas ternama yang ada di Indonesia bekerja sama dengan universitas di luar negeri. Sehingga mahasiswa perlu mengetahui beasiswa mana saja yang menarik dan perlu ikuti. Nah, berikut ini beberapa jenis beasiswa S2 dalam negeri yang menjadi incaran banyak mahasiswa.
Islamic Development Bank atau IsDB menjadikan negara Indonesia salah satu penerima beasiswa di dalamnya. Tak heran jika beasiswa ini berhasil memikat banyak mahasiswa dan menjadi incaran. Beasiswa IsDB memberikan penawaran beasiswa penuh dengan menanggung biaya kuliah, biaya hidup, biaya penelitian, tunjangan instalasi, biaya berobat, dan masih banyak lagi. Beasiswa yang tersedia dalam negeri ini cukup populer. Namun, beasiswa kuliah S2 di Indonesia ini didapat pada universitas yang masuk peringkat terbaik di Indonesia.
Demikian beberapa beasiswa S2 dalam negeri yang menjadi incaran banyak mahasiswa. Beasiswa tersebut menjadi rekomendasi buat kamu yang ingin melanjutkan studi S2.